Identification Of Escherichia coli Bacteria In The Herbal Medicine Saffron-Colored Rice In Pekalongan City
DOI:
https://doi.org/10.35451/jfm.v6i2.2061Keywords:
beras kencur, escherichia coli, jamu gendongAbstract
Kualitas jamu dipengaruhi oleh beberapa faktor salah satunya yaitu air untuk melarutkan bahan baku jamu serta bahan lain telah tercemar oleh bakteri seperti bakteri Escherichia coli. Bakteri ini adalah bakteri indikator dari sanitasi dan lingkungan yang kotor atau kurang bersih pada peoses pembuatan jamu. Escherichia coli masuk kedalam family Enterobacteriaceae yang apabila terdapat pada saluran pencernaan dalam jumlah yang besar mengakibatkan terjadinya infeksi dan berbagai penyakit. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk meneliti ada tidaknya bakteri Escherichia coli dalam jamu gendong beras kencur pada empat Kecamatan Pekalongan. Sampel jamu diambil dengan metode simple random sampling dengan total 4 sampel. Lokasi pengambilan sampel pada wilayah Pekalongan Barat, Pekalongan timur, Pekalongan Utara, dan Pekalongan Selatan. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah Most Probable Number (MPN) yang terdiri dari dua pengujian yaitu uji penduga dan uji pelengkap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat satu sampel dengan hasil positif bakteri Escherichia coli yaitu jamu gendong beras kencur yang diambil di daerah Pekalongan Utara dengan nilai MPN sebesar 0,2 MPN/ml, hasil tersebut masih memenuhi persyaratan batas maksimum cemaran mikroba dalam makanan menurut BPOM yaitu <3 MPN/ml, sehingga jamu masih tergolong aman apabila dikonsumsi. sedangkan hasil penelitian tiga sampel lainnya negatif bakteri escherichia coli.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Deby Aninta
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NoDerivatives 4.0 International License.
Copyright in each article is the property of the Author.